HP Sebagai Media Pembantu UAS



Dunia taklah menjadi kebanggaan kita yang semakin hari bertambah pesat perubahannya. Seperti yang akan saya contohkan, salah satunya adalah handpone (HP). Dulu handphone hanya bisa digunakan untuk menelfon dan sms. Namun putaran waktu tidak membuat manusia stagnan, mereka mencoba menemukan hal-hal baru dan pada akhirnya terciptalah handphone multi fungsi. Seperti yang kita ketahui bersama saat ini, dengan handphone kita dipermudah untuk mengakses apapun yang kita inginkan. Seperti halnya pengguna dapat  mendengarkan musik, video, kamera, game, browsing intenet dan lain sebagainya.
            Handphone kini telah  di miliki oleh bnyak kalangan. Mulai dari siwa, mahasiswa karyawan dll. Khususnya kalangan mahasiswa, seakan tidak bisa lepas dari alat yang satu ini. Dengan kegunaannya yang semakin canggih terutama bisa di pergunakan untuk browsing internet. Banyak mahasiswa STT Nurul Jadid yang menggunakan kecanggihan tersebut untuk mencari jawaban soal-soal UAS, yang sebenarnya hal tersebut tidak di perbolehkan. Dalam mengerjakan soal-soal UAS, mahasiswa di larang untuk menyontek. Baik menyontek punya temen, open book, open file atau browsing internet. Tapi walaupun telah di larang. Tetap saja ada yang menyontek, terutama browsing internet dengan mengunakan HP. Kalau memakai laptop kebesaran ya.?             
UAS itu sendiri adalah ujian yang diadakan pada akhir semester dan itu diadakan untuk menambah nilai mahasiswa dan sebagai menguji kemampuan mahasiswa dalam setiap mata kuliah yang telah mereka ikuti. Apabila mahasiswa tidak mengikuti UAS kemungkinan besar ia tidak lulus mata kuliah tersebut. Tapi banyak yang tidak serius dalam mengikuti UAS ini. Banyak yg tidak mentaati aturan yang telah di tetapkan oleh panitia UAS.  Terutama daalam hal browsing internet. Hal itu sama saja dengan mencontek. Dan mencontek itu dilarang pada saat UAS.
Apabila kita menyontek pada saat UAS. Terus selama ini kita kuliah itu melakukan apa saja ? Rugi kuliah setiap semester kalau pada saat UAS menyontek. Sebenarnya soal-soal UAS itu sndiri di ambil dari materi-materi yang telah di ajarkan pada saat kuliah. Oleh karena itu sebelum ujian, pelajarilah materi-materi mata kuliah yang akan di ujikan. Agar kita tidak kebingungan untuk menjawab soal-soal tersebut. Marilah kita hancurkan budaya jelek ini karna budaya ini tidak sesuai dengan status kita sebagai seorang mahasiswa. Kami yakin kalian pasti bisa.

Oleh: Zainurrahman
                 

0 komentar:

BAGI YANG INGIN MENYUMBANGKAN TULISAN, BAIK BERUPA BERITA, OPINI, TUTORIAL, PUISI, CERPEN ATAUPUN YANG LAINNYA, BISA LANGSUNG DI KIRIMKAN KE E-MAIL | misteriuspos@gmail.com | ATAU BISA LANGSUNG BERGABUNG DENGAN KAMI DI GRUP FACEBOOK misterius pos